-->

Bisakah ambil uang 50 ribu di ATM?

Sebagai nasabah baru tentu anda memiliki banyak pertanyaan tentang masalah penarikan uang yang dilakukan di ATM maupun di teller bank. 

Hal ini sangatlah wajar karena anda belum mengetahui mekanisme dan cara kerja bagaimana sistem pengambilan uang pada kedua tempat tersebut. untuk anak muda mungkin akan cepat mengerti, akan tetapi bagi orang tua hal seperti ini perlu penjelasan yang sangat jelas dan harus diberikan beberapa kali contoh agar mereka bisa melakukanya sendiri dengan mandiri tanpa bantuan orang lain.

Tapi pada kesempatan kali kita akan membahas berbagai macam pertanyaan agar anda dapat paham sehingga anda tahu bagaimana cara mengambil uang di ATM maupun di bank.

Sebelum ke pembahasan cara mengambil uang di ATM maupun di bank kita harus tau dulu berapa jumlah minimal ambil uang di ATM?

Untuk jumlah penarikan uang di ATM minimalnya yaitu ada yang nominal 50 ribu dan ada yang 100 ribu. jadi sebelum anda ingin mengambil uang di ATM ketahui dulu mesin ATM tersebut bernominal berapa. karena disetiap mesin ATM ada tulisan angka 50.000 dan 100.000 untuk mengetahui jenis pecahan di dalam mesin ATM tersebut.

Misalnya anda mempunyai kartu ATM dengan sisa saldo sebesar 70 ribu, maka anda tidak bisa mengambil di ATM yang bernominal 100 ribu sehingga anda harus mengambilnya di ATM yang 50 ribu. perlu anda ketahui juga jika ingin menarik uang biasanya akan ada potongan biaya admin sebesar 2500 jadi pastikan saldo anda tidak pas karena nanti akan ada potongan biaya 2500 tersebut.

Untuk maksimal penarikan uang di mesin ATM yang nominalnya 50 ribu anda bisa mengambil sebesar 1.250.000 setiap 1 kali ambil dan jika nominal mesin ATM 100 ribu maka minimal penarikan 2.500.000 setiap 1 kali ambil. jadi jika anda ingin ambil uang di ATM lebih dari nominal tersebut maka anda harus mengulangi lagi. contohnya anda ingin mengambil uang di mesin ATM 50 ribu sebesar 2,5 juta maka anda harus mengambil uang sebesar 1.250.000 sebanyak 2 kali tidak bisa sekaligus 2,5 juta. Begitu pula di mesin ATM yang 100 ribu.

TARIK TUNAI DI ATM MAKSIMAL BERAPA?

Untuk jumlah maksimal penarikan di ATM yaitu tergantung dengan limit kartu anda. karena setiap kartu ATM memiliki limit penarikan yang berbeda. ada yang limit besar dan ada yg limitnya kecil itu semua tergantung pada saat anda membuat kartu ATM. Contohnya saja pada kartu ATM BCA platinum mempunyai limit penarikanya yaitu sebesar 10 juta dan jika ATM BCA Ekspresi yakni hanya sebesar 7 juta saja. itu semua bergantung pada jenis kartu ATM nya.

Berikut ini saya akan jabarkan Batas penarikan uang di ATM BRI,BNI,BCA,BUKOPIN,BJB,BTN,CIMB NIAGA & MANDIRI

BANK BRI

Jenis kartu ATM : Classic 
Maksimal penarikan : Rp. 5.000.000

Jenis Kartu ATM : Gold
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

BANK BNI

Jenis Kartu ATM : Silver
Maksimal penarikan : Rp. 5.000.000

Jenis Kartu ATM : Gold
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis Kartu ATM : Platinum
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

BANK BCA
 
Jenis kartu ATM : Blue
Maksimal penarikan : Rp. 7.000.000

Jenis kartu ATM : Gold
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Platinum
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Tapres
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

BANK BUKOPIN

Jenis kartu ATM : Reguler
Maksimal penariian : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Bisnis
Maksimal penarikan : Rp. 12.500.000

Jenis kartu ATM : Prioritas
Maksimal penarikan : Rp. 15.000.000

BANK BJB

Jenis kartu ATM : silver
Maksimal penarikan : Rp. 5.000.000

Jenis kartu ATM : classic 
Maksimal penarikan : Rp. 7.500.000

Jenis kartu ATM : Gold
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

BANK BTN

Jenis kartu ATM : silver
Maksimal penarikan : Rp. 5.000.000

Jenis kartu ATM : Gold
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : platinum
Maksimal penarikan : Rp. 15.000.000

Jenis kartu ATM : juara
Maksimal penarikan : Rp. 5.000.000

Jenis kartu ATM : E batara pos
Maksimal penarikan : Rp. 5.000.000

BANK CIMB NIAGA

Jenis kartu ATM : Reguler
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Preffered
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Private
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

BANK MANDIRI

Jenis kartu ATM : silver
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Platinum
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Jenis kartu ATM : Gold
Maksimal penarikan : Rp. 10.000.000

Sekarang kita akan membahas tentang berapa jumlah minimal ambil uang di bank?

Untuk minimal jumlah uang yang diambil di bank yaitu 50 ribu dan maksimal bisa ambil berapa saja bahkan sampai 1 milyar juga bisa jika saldo rekening anda ada segitu. keuntungan penarikan langsung di ATM ya seperti itu maksimal bisa melakukan penarikan hingga batas saldo ATM kita habis dan minimal penarikanya 50 ribu dan tentu penarikan di teller bank langsung tidak bergantung pada limit yang ada di kartu ATM dan juga bebas admin.

Akan tetapi jika anda ingin menarik uang di teller bank maka ada beberapa persyaratan yang harus dibawa yaitu buku tabungan,KTP dan kartu ATM. berbeda dengan di mesin ATM yang hanya perlu kartu ATM nya saja.

Itu saja penjelasan mengenai minimal penarikan uang di ATM semoga bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel