-->

Berapa lama jangka waktu menggadaikan barang di pegadaian?


Pasti kalian sudah tahu dengan lembaga yang bernama pegadaian. pegadaian merupakan sebuah lembaga keuangan yang sudah banyak membantu para masyarakat saat ini. pegadaian membantu para masyarakat yang sedang membutuhkan dana segar dengan cepat.

Pegadaian memberikan pinjaman uang dengan sistem yang lebih mudah dari bank. karena syarat meminjam uang di pegadaian anda hanya memerlukan sebuah jaminan barang yang memiliki nilai ekonomis dan setara dengan nilai yang ingin dipinjam.

Barang apa saja yang bisa digadaikan di pegadaian?

Barang yang bisa digadaikan ya tentunya barang yang berharga seperti hp,laptop,motor,sertifikat rumah dan barang berharga lainnya.

Lalu bagaimana caranya meminjam uang di pegadaian?

Sebelum mengunjung pegadaian anda harus membaca persyaratan terlebih dahulu dan membawa identitas seperti KTP dan barang yang ingin digadaikan. pastikan barang tersebut memiliki nilai yang setara dengan jumlah uang yang mau anda pinjam atau lebih tinggi, karena nilai pinjaman biasanya 50% dari taksiran barang.

Mentaksir adalah menghitung harga nilai barang yang ingin anda gadaikan. dapatnya pinjaman tergantung dari hasil taksiran sebuah barang yang anda gadaikan.

Cara menggadaikan barang

Datang ke pegadaian lalu bilang saja mau menggadaikan barang maka satpam akan mengarahkan ke teller dan kemudian anda jelaskan maksud kedatangan anda. lalu anda akan disuruh mengisi formulir. masukan sesuai dengan data yang anda punya. setelah itu petugas akan memverifikasi formulir anda. kemudian serahkan identitas beserta barang jaminanya lalu orang pegadaian akan mentaksir barang yang ingin anda gadaikan.

Tinggal tunggu saja nanti jika sudah akan dipanggil lagi dan petugas akan memberitahu jumlah pinjaman yang diperbolehkan. jika kita menerima nya maka selanjutnya anda akan diminta uang administrasi. tidak berat uang administrasinya hanya 1% dari jumlah pinjaman. anda tinggal pilih mau bayar pake uang sendiri apa dikurangi dari uang pinjaman.

Lalu dibuatkanlah surat bukti kredit yang digunakan untuk menebus barang,mencicil barang atau memperpanjang masa gadai. simpen baik-baik surat tersebut karena tanpa surat itu anda tidak bisa menebus barang anda.

Berapa lama jangka waktu gadaikan barang di pegadaian?

Jangka waktu menggadaikan barang di pegadaian hanya 4 bulan saja. setelah 4 bulan maka anda wajib melakukan pelunasan untuk menebus barang anda. tapi tenang saja, jika anda belum mampu untuk membayar sedangkan waktu sudah mau jatuh tempo maka anda bisa melakukan perpanjangan. dengan perpanjangan ini anda bisa menunda untuk menebus barang gadaian anda.

Anda juga bisa membayar dengan cara mencicil. ini berfungsi untuk meringankan pembayaran anda.

Jika ternyata anda melewati batas jatuh tempo dan belum menyelesaikan pelunasan maka terpaksa pihak pegadaian akan melelang barang anda. sesuai yang tertulis pada surat bukti kredit jadwal pelelangan akan dilakukan beberapa hari setelah melewati batas jatuh tempo untuk mengganti kerugian uang yang telah anda pinjam sebelumnya. oleh karena itu anda harus tahu kapan jatuh tempo pelunasan pinjaman dan kapan waktu pelelangan barang dilakukan agar barang anda tidak hilang. harap baca secara teliti isi surat bukti kredit tersebut.

Jika barang sudah dilelang maka anda tidak bisa melakukan pengembalian barang jaminan karena barang tersebut telah berpindah tangan/milik orang lain.

PENUTUP

Melakukan pinjaman di pegadaian ketika kita sedang butuh dana adalah solusi yang sangat tepat sekali. karena di pegadaian tidak ada syarat yang sangat rumit atau menyusahkan nasabahnya. saya rasa meminjam di pegadaian tidak membawa kerugian yang besar. tidak seperti bank yang sampai melakukan penyegelan rumah karena belum pelunasan barang.

Itulah penjelasan mengenai cara mengadaikan barang di pegadaian semoga bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel