Apa itu hp kentang? Ciri-ciri hp kentang dan mengapa Hp Cina sering disebut sebagai Hp kentang
Friday, December 6, 2019
Pernahkan kalain mendengar istilah Hp kentang? jika anda adalah anak meme pasti paling sering dengar istilah Hp kentang tersebut. apalagi sekarang meme sudah mempunyai banyak komunitas hampir diseluruh sosial media seperti facebook, instagram dan juga twitter. lantas apa sih yang dimaksud hp kentang itu? apakah memang ada hp yang berbentuk seperti kentang? dan mengapa banyak orang yang menyebut-nyebut hp kentang? apa keunggulan dan keistimewaan hp kentang? mari yuk kita bahas tentang hp kentang tersebut.
Hp kentang merupakan istilah dari Hp yang memiliki spek rendah. tentunya dengan spek minim tersebut harga hp nya sangatlah murah. banyak orang mengolok-olok hp spek rendah tersebut banyak terlahir dari Hp cina. karena pada saat ini adalah zaman modern yang lagi trend nya dengan game mobile. pada dasarnya orang yang menyebut hp kentang ini ditujukan oleh kepada seorang gamer yang memiliki spek hp yang minim. istilah Hp kentang tersebut kemungkinan juga pertama kali muncul dari hp yang tidak bisa memainkan game berat seperti PUBG, mobile legend dan free fire.
Tidak tahu apa alasanya mereka menyebut hp spek low tersebut disebut sebagai hp kentang. tetapi pada dasarnya hp dengan spek low bukanlah hp yang buruk dan tidak seburuk dari apa yang mereka pikirkan. tidak seharusnya juga orang-orang harus membeli hp dengan spek yang gahar. karena tujuan dari setiap orang untuk mempunyai hp pasti berbeda-beda. ada yang memilih spek rendah hanya untuk chatting atau sms dam nelpon. dan ada yang memilih spek gahar untuk bermain game online, menggunakan aplikasi berat atau untuk berfoto. jadi janganlah mengolok olokan hp kentang. karena tanpa adanya hp kentang mungkin kita pada waktu zaman dulu tidak bisa menikmati betapa senangnya bermain chating sms atau nelpon bersama kerabat atau teman.
Jika kamu ingin tahu lebih dalam seputar hp kentang. berikut ada beberapa ciri-ciri spek hp yang tergolong sebagai hp kentang.
1.Memory handphone selalu full
2.Tidak bisa memasang banyak aplikasi
Oleh karena itu sangat tidak dianjurkan untuk membiarkan ponsel dalam keadaan momory full karena itu akan membuat ponsel bekerja lebih keras lagi untuk dapat memproses permintaan anda. hal tersebut juga akan membuat komponen dalam ponsel akan cepat rusak terutama IC power. jika IC power sudah tidak bisa bekerja maka tamatlah riwayat ponsel anda. karena komponen itu adalah komponen terpenting yang dapat mengatur segala kinerja ponsel anda.
3.OS yang sudah sangat lawas
4.Tidak dapat menjalankan game online dengan lancar
Beberapa game moba juga sudah melakukan banyak pembaruan serta perbaikan dalam grafik. hal tersebut juga yang membuat ponsel anda saat ini menjadi tidak layak dalam bermain game moba dan harus melakukan up spek apalagi sekarang game moba sudah sangat lumayan berat untuk dipasang. satu aplikasi saja bisa memakan memory hingga 1GB.
5.Layar ponsel yang sangat kecil
Itulah beberapa ciri-ciri dari Hp kentang yang harus anda ketahui. yang terpenting anda jangan merasa minder jika belum mempunyai hp bagus. jika spek hp biasa saja sudah bisa memenuhi kebutuhan anda. mengapa harus mempunyai hp yang baru dengan spek bagus? bukankah begitu?