-->

Cara cek tagihan listrik pascabayar melalui handphone android


Tagihan listrik merupakan biaya bulanan yang wajib dibayarkan kepada pihak PLN ( Perusahaan listrik negara) karena dengan begitu kita bisa tetap terus menggunakan listrik. apabila tagihan listrik tidak dibayar tepat waktu atau malah melewati bulan yang sudah ditentukan maka bisa-bisa akan terjadi pemadaman listrik tanpa sepengetahuan kita sendiri. tentunya hal ini akan sangat merugikan diri sendiri karena semua orang sudah tahu bahwa listrik adalah salah satu kebutuhan manusia yang wajib terpenuhi karena hampir semua barang dirumah memerlukan listrik untuk dapat bekerja. apabila listrik tidak ada, maka segala aktivitas rumah akan terganggu seperti mencuci,menonton TV,menyalakan AC, menyetrika dan masih banyak lagi.

Untuk itu kita haruslah selalu tahu tanggal berapa tagihan listrik keluar dan  kapan batas akhir tagihan listrik tersebut dibayarkan. sebenarnya tagihan listrik dapat kita lihat pada awal bulan yaitu tepatnya pada tanggal 1 dan selambat-lambatnya dibayarkan akhir bulan atau sebelum tagihan berikutnya keluar. karena apabila tagihan listrik kita dobel yaitu pada bulan kemarin dan berikutnya belum dibayar maka nantinya akan susah dalam melakukan pembayaran. karena beberapa pengalaman pengguna tidak dapat melakukan pembayaran seperti di Indomart alfamart yang memberikan pesan gangguang atau error hal ini dsebabkan karena tagihan menunggak 2 bulan maka kita harus membayarnya di kantor PLN nya langsung. hal ini tentunya akan sangat ribet telebih lagi kita yang tinggalnya jauh dari kantor PLN. maka akan membuang-buang waktu saja. belum lagi kita belum mengetahui berapa biaya yang harus dibayarkan.

Agar tidak terjadinya bulak balik hanya karena kurangnya biaya  untuk membayar listrik. ada aplikasi yang membantu kita untuk mencek tagihan listrik setiap bulanya. aplikasi ini sangat membantu untuk melihat berapa tagihan yang harus dibayarkan. Berikut cara mencek tagihan listrik

CARA CEK TAGIHAN LISTRIK MELALUI APLIKASI ANDROID
  •   Pertama pastikan handphone kamu android dan memiliki koneksi internet
  • Instal aplikasi tersebut melalui playstore. cari namanya "Cek tagihan listrik bulanan" gambar aplikasinya sepeti dibawah ini

  • Setelah itu buka aplikasinya  dan masukan ID Pelanggan teman-teman lalu langsung klik cek tagihan

  • maka tagihan akan langsung tertera nominalnya beserta nama jelas pemilik rumahnya seperti gambar dibawah ini


CATATAN : Apabila membayarnya melalui merchant sepeti alfa dan indomart maka akan ada biaya admin tambahan sebesar 2500 jadi pastikan membawa uang lebih.

Nah cukup mudah bukan? dengan begini kita tidak lagi terlambat untuk membayar tagihan listrik dan bisa langsung mengetahui berapa tagihan listrik yang harus dibayarkan serta tidak perlu lagi takut bulak balik karena uang yang dibawa kurang.

Di zaman modern sekarang ini tentunya listrik sudah banyak diggunakan oleh semua orang terutama untuk mencash handphone. dan pastinya tidak akan lepas dari penggunaan listrik tersebut. tetapi selalu lah ingat jangan sering-sering kita menggunakan listrik untuk hal yang tidak penting. dikarenakan apabila diggunakan secara terus menerus akan menyebabkan membengkaknya tagihan listrik. apalagi jenis tagihan listrik yang dimiliki adalah pascabyar. berbeda dengan prabayar yang bayar dulu baru menggunakan.

Oleh karena itu, apabila barang eletronik sudah tidak diggunakan lagi sebaiknya dimatikan dan dicabut dari saklar. maupun charger ataupun kipas angin jangan dibiarkan menyala seharian. terlebih lagi menggunakan AC yang menguras banyak KWH haruslah selalu diperhatikan. jika ingin berhemat lagi bisa melakukan cara alternatif yaitu dengan mengganti alat elektronik dengan cara yang tradisional seperti mencuci baju sendiri tanpa menggunakan mesin cuci, menggunakan kipas angin tangan dan masih banyak lagi



Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel