-->

Cara membuat atau memberi komentar anonim pada blogger

Writing, Write, Person, Paperwork, Paper

Blogger adalah sebuah media web yang berfungsi untuk menulis berbagai macam konten tentang apa saja. contohnya seperti pengalaman,pengetahuan,isi curhatan seseorang dan apapun itu tergantung keinginan orang itu sendiri. mempunyai sebuah blog merupakan hal yang sangat menyenangkan karena kita bisa menulis cerita-cerita menarik dan yang lebih enaknya lagi orang lain dapat membaca isi tulisan yang kita buat sehingga kita merasa bangga bahwa ada yang membaca hasil karya kita sendiri. untuk dapat dilihat oleh orang lain tentunya isi blog kita haruslah menarik dan banyak dibutuhkan oleh banyak orang. jika orang sudah melihat dan menyukai hasil karya tulisan anda, pasti akan memberikan komentar dengan memberikan pujian atau support yang membuat penulis menjadi lebih semangat untuk berkarya.

Tetapi masih banyak sekali para pengguna blogger yang tidak mengerti cara berkomentar. memang dikarenakan fitur blogger saat ini harus memiliki akun google terlebih dahulu untuk bisa berkomentar di blog orang lain. namun jangan khawatir, masih ada cara bagaimana cara memberikan komentar tanpa harus login sebagai pengguna google yaitu melakukan komentar anonim. komentar anonim adalah komentar asing yang kita sebagai pemilik blog sendiri tidak tahu siapa yang berkomentar dan dari mana asal komentar tersebut.. ihhh serem juga ya.

Untuk bisa berkomentar seperti yang saya jelaskan diatas.lakukan hal seperti dibawah ini.

CARA BERKOMENTAR DENGAN ANONIM

  • pertama-tama kita harus berkunjung ke sebuah blog orang lain terlebih dahulu
  • lalu setelah mengunjungi blog orang lain pergi ke kolom komentar
  • lalu pilih select profile dan disitu akan ada banyak cara bagaimana kamu berkomentar nah kamu tinggal pilih sebagai anonymous dan silahkan berkomentar. selanjutnya kamu klik saya bukan robot sampai ada tanda centang maka komentar kamu sudah bisa langsung di publish. seperti gambar dibawah ini


  • Taraaa komentar kamu sekarang sudah terpublish dan bisa dilihat oleh semua orang


Namun bagaimana caranya agar kita dapat membuat komentar dengan ada pilihan anonim diblog kita sendiri? ternyata mudah sekali teman-teman jika kamu sudah mempunyai blog dan ingin menambahkan profile anonim maka tinggal setting saja ke penggaturanya berikut caranya :

CARA MEMBUAT KOMENTAR ANONIM PADA BLOG

  • Masuk ke menu blogger
  • Pilih menu settings atau pengaturan seperti gambar dibawah ini
  • Lalu pilih post comment and sharing seperti dibawah ini
  • Setelah itu kamu pilih who can comment ke pilihan anyone dan jika sudah klik simpan perubahan yang ada di atas. seperti gambar di bawah ini.
  • Untuk mencegah spam komen yang terjadi. kamu bisa memfilter terlebih dahulu komentar sebelum dipublikasikan dengan cara memilih always pada comment moderation. jika kamu pilih never maka komentar apapun yang masuk langsung terpublish tanpa harus kamu filter terlebih dahulu.
  • maka dengan memilih simpan maka blog kamu sudah bisa diberikan komentar anonim dari siapapun. seperti gambar dibawah ini



Nah itu saja cara  membuat atau memberikan komentar anonim pada blog semoga bisa bermanfaat oleh teman-teman semua. apabila masih ada pertanyaan silahkan berkomentar saja dibawah karena komentar gratis tidak dipungut biaya apapun hehehe. mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penyampaian kata-katanya. maklum manusia itu tidak selalu benar. oke begitu saja terimakasih


Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel