-->

Cara mengubah/menghapus email utama di Facebook Work 100% Terbaru 2021

Facebook adalah salah satu sosial media terbesar yang dipakai oleh orang-orang hampir di seluruh penjuru dunia. banyak orang memanfaat Facebook untuk berbagai hal diantaranya ada yang menggunakanya untuk berkomunikasi,diskusi,promosi produk dan masih banyak yang lainnya.

Di Facebook anda bisa leluasa berhubungan dengan orang yang ingin anda hubungi seperti teman,kerabat,sodara hingga publik figure seperti artis yang bisa anda ketahui melalui halamanya bagaimana keseharian mereka. dengan menggunakan Facebook anda juga bebas mengungkapkan berbagai pendapat serta berdiskusi mengenai berbagai hal apa saja yaitu bisa sharing pengalaman perjalanan ke tempat wisata,review teknologi smartphone terbaik,info lowongan kerja semua ada disana.

Facebook bukan hanya diggunakan sebagai sarana hiburan akan tetapi bisa juga diggunakan untuk berbisnis dan mendapatkan penghasilan. caranya apabila anda punya produk maka bisa memasarkannya melalui Facebook dengan menggunakan fitur pengiklan atau sering disebut Facebook Ads. disana anda bisa beriklan dan menjangkau lebih banyak pemirsa agar bisa melihat iklan anda.

Selain itu anda juga bisa menjadi konten creator Facebook dimana anda bisa membuat halaman Facebook anda sendiri lalu mengunggah hasil karya bisa berupa foto dan video dan mendapatkan penghasilan dari iklan yang dipasang oleh pengiklan pada video anda.

Tapi saat ini banyak orang yang mengeluhkan tentang masalah keamanan akun Facebook yang sangat rendah dimana sebagian dari pengguna telah kehilangan akun mereka karena diambil oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. untuk itu selalu menjaga keamanan email dan sandi anda agar tidak diketahui oleh orang lain dan pastikan email selalu aktif agar tidak kehilangan akses pada semua sosial media anda.

PENERAPAN EMAIL UTAMA FACEBOOK

Baru-baru ini Facebook memperbarui keamanan akun dengan menerapkan sistem email utama dimana email tersebut tidak bisa dihapus atau dirubah dan akan selamanya tetap ada terkait dengan akun Facebook anda. namun kebijakan ini sangatlah meresahkan karena kita sebagai pengguna pasti akan kesusahan untuk mengganti akun email yang sudah tidak aktif di Facebook dan bisa menjadi sasaran empuk para peretas untuk bisa mengclone akun email anda dan mendapatkan akses ke akun facebook anda.

Walaupun demikian admin masih punya cara yang sangat mudah untuk menghapus atau merubah email utama Facebook dengan cara menggantinya dengan email lain. Ingin tau caranya? Simak dibawah ini.

CARA MENGUBAH/MENGHAPUS EMAIL UTAMA FACEBOOK

Pertama hal yang harus anda lakukan yaitu memastikan email di akun Facebook anda ada dua yaitu email utama (yang ingin dihapus/diganti) dan yang satunya email kedua yang ingin dijadikan email utama. jika ingin merubah email utama pastinya harus ada email pengganti lain yang nantinya akan dijadikan email utama.

Atau jika belum ada dua email yang terkait dengan akun Facebook anda maka bisa membuat email fresh dulu yang belum pernah terkait dengan akun Facebook manapun. setelah membuat email lalu tambahkan email tersebut ke Facebook.

Contohnya seperti gambar dibawah ini

Email raissyaikhu@gmail.com merupakan email baru saya yang sudah ditambahkan dan nantinya pengen diganti menjadi email utama.

Nanti kita akan mengubah email utama pada sgila304@gmail.com dan sekaligus menghapus email tersebut.

Jika persiapan sudah dilakukan semua selanjutnya klik link dibawah ini 

https://m.facebook.com/hacked?locale=id_ID

Link diatas merupakan link untuk mengecek segala aktivitas yang pernah anda lakukan di Facebook dan disana bisa diggunakan untuk menghapus email yang tidak kita inginkan termasuk email utama itu sendiri.

Berikut saya tunjukan langkah-langkahnya

Pertama klik link diatas nanti anda akan diarahkan ke halaman checkpoint. tenang saja proses ini tidak akan berjalan panjang kita hanya mengamati beberapa aktivitas yang terjadi pada akun anda baru-baru ini.

Klik mulai nanti anda akan dilihat beberapa aktivitas seperti disuruh mengganti kata sandi,meninjau alamat email,postingan dan beberapa komentar yang ditambahkan baru-baru ini.

Setelah itu klik lanjutkan dan anda akan disuruh mengganti sandi. Gantilah sandi anda dengan memasukan sandi lama dan sandi yang baru. 

Pada tahap ini anda sudah bisa memegang kendali terhadap email yang ingin di hapus. Pilih email yang ingin anda hapus yaitu email utama yang tadi ingin dihapus. Maka ceklis email yang ingin dihapus dan klik hapus.

Untuk beberapa langkah anda tinggal klik lewati saja langsung sampai bagian akhir klik lewati sampai akhirnya tahap checkpoint selesai dan akun anda sudah bisa diggunakan kembali.

Mari kita lihat email utama yang tadi di hapus apakah benar-benar hilang dan tidak tersangkut lagi di Facebook.

Jawabanya benar sekali email utama sebelumnya telah hilang dan berhasil diganti dengan email utama yang baru. cara ini sangat berguna agar akun anda menjadi lebih aman.

ALASAN FACEBOOK MENERAPKAN KEAMANAN EMAIL UTAMA

Mungkin dari kita banyak yang tidak tahu peretasan pada akun Facebook itu biasanya diawali dengan perubahan email. untuk itu Facebook menerapkan kebijakan ini karena tidak ingin email awal (pengguna pertama) yang dikaitkan dengan Facebook menjadi hilang dan akan menyebabkan kehilangan akses pada akun Facebook tersebut. dengan begitu akun tersebut sangat mudah berpindah tangan.

Itulah tutorial cara mengubah atau menghapus email utama yang ada di Facebook semoga bisa bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel