-->

2 Cara menghilangkan atau mengganti background di photoshop tanpa ribet

Photosop adalah software yang sangat berguna dan banyak diggunakan hampir semua kalangan editor photo di seluruh dunia. mengapa tidak? photosop memiliki banyak fitur yang sangat diperlukan yang justru tidak dimiliki oleh software edit photo yang lainnya. keberadaan photosop saat ini sudah merubah banyak hasil photo menjadi lebih bagus dan terkesan sangat menarik perhatian orang-orang, terutama pada photo wajah seseorang yang semula wajah aslinya jelek bisa dirubah menjadi cantik dan bersih. dengan demikian tak masalah wajah kita jelek atau kotor ketika ingin di photo yang kita perlukan hanya mengeditnya dengan menggunakan photosop hasilnya sudah bisa bersih dan cantik.

Namun pada sebagian orang masih mengalami masalah pada tata cara menggunakan photosop itu sendiri. saking banyak fitur yang disediakan oleh software tersebut. sehingga kita belum banyak mengetahui apa saja fungsi dan keggunaan dari fiturnya. terlebih lagi bagi orang yang masih awam dan baru terjun ke dalam dunia editing photo pasti tidak tahu ingin memulai dari mana. oleh karena itu perlu pembelajaran terlebih dahulu sebelum menggunakan photosop agar bisa melakukan editing yang lebih bagus.

pada kesempatan kali ini saya akan menggunakan photosop versi 7.0 untuk melakukan edit backgroundnya

CARA MENGHILANGKAN BACKGROUND MENJADI TRANSPARAN


  • Menggunakan magic wand tool


Pertama yang harus kamu lakukan adalah membuka file photo yang ingin diedit lalu pilih magic wand tool seperti gambar dibawah ini



lalu kamu klik background yang ingin dihilangkan maka otomatis dengan menggunakan magic wand tool akan terseleksi backgroundnya


sebelum kamu menghapusnya pastikan layers kamu tidak terkunci agar bisa menghapus background nya. dan apabila masih terkunci kita buka dulu dengan cara klik dua kali pada gembok yang mengunci layers nya



lalu klik ok maka layers sudah terbuka dan background sudah siap untuk dihapus


setelah itu pilih delete pada keyboard maka background akan otomatis sudah transparan dan akan berwarna kotak kotak putih seperti gambar dibawah ini.


jika ingin di save kamu pilih penyimpanan dalam format PNG agar background tetap transparan jangan memilih jpeg karena nanti background akan kembali ada warnanya. setelah klik save pilih interlaced



dan apabila kamu hanya ingin mengganti background bisa pilih dulu warna yang ingin dipakai lalu gunakan CTRL + DELETE  maka warna akan berganti sesuai yang dipilih tadi


setelah selesai bisa pilih select lalu deselect untuk menghilangkan seleksi atau tekan CTRL + D

  • Menggunakan Pen tool

Apabila kamu menggunakan cara ini berarti cara pertama tidak bisa dilakukan dikarenakan magic wand tool tidak bisa mendeteksi semua background yang akan diganti atau hanya sebagian saja. contohnya seperti di bawah ini.

menggunakan cara ini berarti kamu harus menyeleksi secara manual yaitu dengan membuat area yang ingin diseleksi dengan menggunakan pen tool


caranya yaitu dengan mendrag mouse ke area yang ingin diseleksi sampai keseluruhan. setelah sudah maka klik kanan dan pilih make selection


kemudian pilih inverse maka bagian luar akan terseleksi dan siap untuk mendelete background atau menggantinya (jangan lupa membuka kunci layers) caranya sama seperti yang diawal


setelah selesai bisa pilih select lalu deselect untuk menghilangkan seleksi atau tekan CTRL + D

Begitulah cara menghilangkan background lumayan mudah bukan?

Menggunakan photosop tidak hanya sekali atau dua kali saja akan tetapi harus perlu beberapa kali latihan agar bisa menguasai tehnik dan cara yang benar agar bisa lancar dan menghilangkan rasa bingung. jadi teruslah berlatih agar bisa menguasai semua fitur dan menu yang ada di photosop. dengan begitu kamu bisa jadi photo editor yang profesional.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel