-->

Laporan hasil wawancara warung kopi



I.Latar belakang
Puji syukur atas kehadirat Allah swt atas berkat limpah dan rahmatnya kita semua masih diberikan kesehatan serta panjang umur, kami dari SMAN 9 Cirebon akan melakukan wawancara untuk memenuhi tugas akhir sekolah yang diberikan oleh bapak Carman selaku guru bahasa Indonesia kami, harapan besar kami bisa mendapatkan nilai yang maksimal dan dapat lulus dengan bangga
II. Maksud dan tujuan
1. Memenuhi tugas akhir bahasa Indonesia
2. Menambah pengalaman serta melatih siswa berbahasa yang baik dan benar
3. Menumbuhkan rasa percaya diri
III. Topik wawancara
Wawancara kedai warung kopi
IV.Waktu dan tempat
Pukul: 19.00
Tempat: jalan gunung agung 12
Nama warkop: warkop serba serbi
Hari/tanggal: 16 Agustus 2018
V. Anggota wawancara
Ketua: arfan nurrahman
Pewawancara:
1.sigit maulana
2.Desi putri
Juru foto: anwar setia budi
Juru rekam: nila karmila
Juru video: kiki rizqi
Juru tulis: burhanuddin
Narasumber: bapak Norman
VI. Dialog wawancara
Pewawancara: selamat malam pak kami semua siswa/siswi dari SMAN 9 Cirebon ingin meminta bapak untuk mewawancarai warung kopi bapak untuk tugas kami, apakah bapak bisa memberikan waktunya sebentar?
Narasumber: boleh silahkan
Pewawancara: sejak kapan warung kedai ini berdiri?
Narasumber: allhamdulilah sudah berdiri dari tahun 2006, sampai sekarang berari sudah 12 tahun
Pewawancara: makanan&minuman apa saja yang bapak jajakan disini
Narasumber: saya menyediakan kopi banyak jenis kopi mulai dari kopi pahit,manis,Susu dan menu yang khas dari kedai ini namanya kopi sunda yaitu campuran dari jahe dan susu kambing. Dan untuk makanan bapak menyediakan aneka makanan ringan seperti kacang,roti,dan mie rebus/goreng
Pewawancara: apakah banyak yang datang kesini pak?
Narasumber: rata-rata bapak2 disini biasa nya untuk nongkrong dan ngobrol2 ketika hujan pun kadang rame disini sebagai tempat berteduh ketika hujan jadi ya lebih untung kalau sedang hujan
Pewawancara: berapa kuntungan bapak perharinya?
Narasumber: perhari saya untung sekitar 500ribu-1 jutaan tergantung pembeli
Pewawancara: sebelum bapak membuka warung ini apa yang membuat bapak ingin mendirikan warung kopi ini?
Narasumber: sebelumnya saya berkeinginan untuk bekerja tetapi saya tidak mau meninggalkan rumah karena waktu itu anak saya sedang sakit keras penyakit tifus setelah itu saya punya pemikiran untuk membuka kerjaan sendiri  berjualan kopi
Pewawancara: apakah bapak menggeluti usaha ini sendirian?
Narasumber: tidak, saya pertama mendirikan dengan istri saya kemudian setelah pelanggang sudah berdatangan lumayan banyak saya memperkerjakan orang agar beban lebih ringan
Pewawancara: terimakasih pak atas waktunya
Narasumber: iya sama-sama dek
VII.Kesimpulan
Dengan mendirikan warung kopi bapak Norman bisa mencapai omset 1 juta perhari, warung kedai kopi ini terlihat sukses dan ramai pengunjung terutama pada malam hari ketika ada pertandingan sepak bola.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel