-->

10 Macam Komponen mesin cuci dan Fungsinya yang harus anda ketahui

Mesin merupakan sebuah alat yang sangat membantu kebutuhan rumah tangga. dengan mesin cuci pekerjaan ibu-ibu akan terasa lebih ringan ketimbang harus mencuci menggunakan tangan. selain itu menggunakan mesin cuci tidak hanya terasa mudah tetapi hasil cucian terasa lebih baik ketimbang menggunakan tangan.

Walaupun memiliki harga yang cukup mahal mesin cuci tetap alat yang harus ada di dalam rumah dikarenakan mana mungkin seorang ibu mencuci baju setiap hari dan mengosok hingga bersih tentu akan sangat memakan waktu dan energi. belum lagi jika cucian tersebut jumlahnya sangat banyak maka bisa-bisa bekerja seharian hanya untuk mencuci saja.

Selain harga yang cukup mahal kekurangan menggunakan mesin cuci ialah membutuhkan daya listrik yang sangat tinggi. mesin cuci memiliki banyak mesin yang ada didalamnya maka tentu saja membutuhkan banyak daya listrik untuk bisa mengoperasikanya.

Kembali membahas komponen mesin

Jika anda tau mesin cuci memiliki sebuah mesin yang sangat terkait satu sama lain serta memiliki fungsi yang bermacam-macam sehingga membentuk sebuah sistem kerja yang dapat diggunakan untuk proses pencucian.

Pada dasarnya jika anda sudah mengenal banyak mesin cuci terbagi menjadi dua jenis yaitu ada yang tipe satu tabung dan ada yang dua tabung. masing-masing mesin cuci tersebut sebenarnya punya komponen dan modul pengoperasian yang berbeda yang dimana mesin cuci satu tabung memiliki sistem modul otomatis untuk menjalankan setiap proses kerjanya. berbeda dengan mesin cuci dua tabung yang proses kerjanya dibagi menjadi dua pengoperasian.

Berikut ini adalah pembahasan mengenai komponen mesin yang ada di mesin cuci beserta penjelasan fungsi serta manfaatnya. bagi anda yang tertarik dengan dunia mesin dan ingin masuk ke jurusan mesin maka belajar sejak dini adalah suatu hal yang penting.

Komponen mesin cuci beserta fungsinya

1. Vanbelt

Jika anda sering meoprek mesin cuci pasti sudah tau alat yang bernama vanbelt ini. vanbelt merupakan komponen mesin cuci yang ukuranya kecil. vanbelt ini fungsinya sebagai penghubung antara poros dinamo dengan poros tabung pencuci. untuk letaknya ada di rangka mesin cuci.

2. Gear mesin

Di dalam sebuah mesin pasti saja terdapat sebuah gear. fungsi dari gear tidak jauh berbeda dengan mesin-mesin lainnya yaitu sebagai penggerak yang mengatur gerakan tabung pencuci. gerakan mesin cuci memiliki 3 gerakan yaitu ada yang lambat kencang dan bolak-balik untuk pengeringan.

3. Mesin penggerak

Bagian komponen mesin cuci inilah yang membuat mesin cuci menjadi bisa bergerak. karena dengan namanya saja sudah bisa diketahui fungsinya yaitu sebagai mesin penggerak untuk dinamo yang dipadukan dengan kapasitor starting dan running. dengan begitu mesin memiliki kekuatan yang mampu untuk menjalankan semua fungsinya dengan baik. misalnya mesin mampu menggerakan mesin cuci yang terisi dengan air dan pakaian.

4. Selang masuk dan keluar

Selang masuk yaitu berfungsi sebagai tempat air untuk masuk ke dalam tabung mesin cuci. untuk mesin cuci modern selang ini terhubung dengan kran air dirumah yang dimana nantin keran tersebut menyala sehingga air berjalan masuk ke dalam tabung pencuci. selang keluar berfungsi untuk mengeluarkan air bekas cucian yang sudah dicuci dikeluarkan melalui selang keluar yang biasanya diletakkan dibelakang mesin cuci.

5. Rangka mesin

Rangka ini merupakan komponen dari mesin cuci letaknya berada di luar yang membantu untuk melindungi seluruh komponen mesin cuci yang ada di dalam seperti kabel-kabel dan rangkaian instalasi dinamo dan lainnya. dengan begini semua isi komponen tidak keluar.

6. Pompa air

Mesin cuci juga terdapat sebuah pompa air yang berfungsi untuk mendorong pergerakan air sehingga air mengalir menjadi lebih cepat.

7. Seal mekanik

Seal mekanik merupakan sebuah katup yang berperan penting untuk menghentikan laju air keluar. pada saat mesin cuci dinyalakan maka akan terdapat air yang masuk dari keran melewati selang masuk lalu pergi ke tabung maka untuk menghentikan air keluar kembali katup ini berfungsi untuk mencegahnya.

8. Modul

Modul merupakan sebuah menu yang berfungsi untuk mengatur jalanya mesin cuci. modul berada pada bagian depan mesin cuci yang dimana terdapat tombol-tombol untuk menjalankanya. pada mesin cuci otomatis biasanya dapat terlihat modul ini dengan jelas. 

Fitur-fitur modul ini biasanya terdiri dari tombol start,stop,Power,status pencucian dan masih banyak lagi. dengan modul kita dapat mudah mengoperasi mesin cuci.

9. Tabung pencuci

Tabung pencuci merupakan sebuah Komponen utama pada mesin cuci yang berfungsi sebagai tempat untuk meletakan baju dan air untuk mencuci pakaian. pada mesin satu tabung maka proses pencucian dan pengeringan dilakukan di satu tempat tapi jika mesin cuci dua tabung proses pencucian dan pengeringan dilakukan di dua tempat yang berbeda.

10. Kabel colokan

Kabel colokan berfungsi untuk menghubungkan mesin cuci dengan arus listrik. fungsi kabel colokan sama seperti pada umumnya diggunakan pada perangkat elektronik lainnya.

Kesimpulan

Mengetahui beberapa komponen mesin cuci bukanlah suatu hal yang sulit. dengan menghafal dan mengetahui peletakan beserta fungsinya maka kita juga dapat memperbaiki komponen tersebut jika ada bagian yang rusak. selain itu dengan mengetahui setiap komponen maka kita juga bisa mengetahui harga pasaran untuk pergantianya.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel